Senin, 24 Desember 2012

Etude House Be Clear Moisturizer Review


Etude House Be Clear Moisturizer adalah salah satu produk pemutih wajah dari Etude House. Produk ini cukup bagus, bisa memutihkan warna kulit. Be Clear Moisturizer adalah pelembab wajah sekaligus pemutih wajah. Moisturizer ini cukup kental, lebih kental daripada lotion/emulsion biasa. Hasilnya juga cukup cepat terlihat. 
Be Clear Moisturizer tampak depan
Be Clear Moisturizer tampak belakang
Be Clear Moisturizer mengandung Brightening A Complex, Arnica, Pineapple, Kiwi, dan Lady's Mantle
Komposisi yang terdapat di moisturizer ini memang berguna untuk memutihkan kulit.
Dan ini keterangan dan ingredient lengkapnya
Be Clear Moisturizer dengan tutup
Be Clear Moisturizer setelah tutupnya dilepas. Cara pakai Moisturizer ini adalah dengan cara dipencet.
Moisturizer bisa digunakan setelah menggunakan toner dari be clear toner.
Be Clear Moisturizer bentuknya lebih kental daripada lotion/emulsion biasanya dan warnanya putih pekat
Ketika dipakai ditangan, tangan langsung terlihat putih 
Begini detailnya

~*~ Pro ~*~
~ efek memutihkan kulitnya terasa
~ menghaluskan kulit
~ melembabkan kulit
~ botolnya cantik
~ tidak lengket
~ terbuat dari botol kaca
~ mudah dipakai (tinggal dipencet)

~*~ Cons ~*~
~ tidak kelihatan isinya tinggal berapa banyak

~*~ Overall Rating ~*~
5/5 Good!

~*~ Repurchase? ~*~
Yes. It's a good moisturizer+whitening

Update: produk ini sudah discontinue atau sudah ngga diproduksi lagi. Thank you.



It's Skin Secret Body Solution Whitening Essence Review


It's Skin Secret Body Solution Whitening Essence adalah essence untuk memutihkan bagian-bagian gelap pada tubuh, contohnya di daerah ketiak, lutut, siku tangan, dan bikini area. Essence ini diklaim bisa memutihkan bagian-bagian tersebut. 

So, because I need it, akhirnya aku coba beli satu produk ini. Sebelumnya aku belum pernah mencoba merk It's Skin. Tapi karena ini merk Korea juga dan iconnya adalah my favourite 2PM member, Nickkhun, so I coba la. And it's the first time aku pakai It's Skin.

So, ini dia bentuk aslinya:
Tampak Depan
Tampak Belakang
Tampak Samping
Setelah Plastiknya Dibuka
Tampak Belakang Setelah Plastiknya Dibuka
Bagian Bawah, terdapat tanggal produksi dan lain-lainnya
Begini nih kalau tutup nya dibuka. Dilengkapi dengan busa dan disegel
Setelah segel dibuka, tampak karet hitam (tapi kubuang aja sih, soalnya susah mau pasang busa nya, hehe)
Nah begini kalau karet hitamnya dibuka
Lalu pasang busanya, trus tutup
Ini hasil pemakaian It's Skin Secret Body Solution (sebelah kanan)

Isinya berbentuk cairan, dan ketika dipakai dia cukup cepat mengering. Bisa dipakai kapan aja kita mau.  Well, setelah kupakai beberapa minggu kayaknya ga begitu memutihkan bagian-bagian gelap. 

~*~ Pro ~*~
~ bentuknya lucu / cute packaging
~ dilengkapi dengan busa / come with sponge

~*~ Cons ~*~
~ ga benar-benar memutihkan bagian gelap ditubuh / not really whiten skin
~ busanya sering copot-copot / the sponge always detached
~ packagingnya polos aja  / the packaging is just so so

~*~ Overall Rating ~*~
3/5 Not bad lah

~*~ Repurchase? ~*~
No :(

Buat yang tahu caranya atau kosmetik apa yang bisa untuk memutihkan bagian-bagian gelap pada tubuh, tolong komen dibawah ya... xixixii....... Thanks.



Jumat, 21 Desember 2012

Etude House Baking Powder Bubble Cleansing Moist Review


Etude House memiliki beberapa macam cleansing foam alias sabun cuci muka dengan kandungan baking powder. Yang satu baking powder biasa berwarna biru (ada baking powder cleansing foam  biasa dan baking powder deep cleansing foam. Keduanya sama-sama untuk membersihkan wajah dari kotoran-kotoran yang ada diwajah dengan bersih, juga untuk membersihkan bb cream, bedanya adalah baking powder deep cleasing foam mengandung baking powder yang lebih banyak dan hasilnya lebih bersih jika dibandingkan dengan baking powder cleansing foam biasa). Nah yang satu lagi baking powder yang berwarna pink seperti yang sedang kureview ini. Baking powder berwarna pink ini adalah pembersih wajah (cuci muka) yang mengandung baking powder, bedanya dengan yang berwarna biru: yang pink ini juga berfungsi untuk melembabkan wajah sehingga tidak kering dan kesat. Sangat cocok untuk tipe kulit kering, dan normal. Untuk orang dengan tipe kulit berminyak juga bisa menggunakannya, karena pembersih wajah ini tidak membuat wajah jadi berminyak ataupun kesat. 

Aku pribadi sih suka dengan sabun cuci muka dari Etude House seri baking powder moist, karena sangat cocok untuk kulitku yang kering. Baking powder moist ini ada 2 macam, yang satu tipe cleansing foam biasa dan satu lagi bentuk bubble cleansing foam. Nah, karena aku belum pernah menggunakan sabun cuci muka bentuk bubble, dan karena penasaran akhirnya aku memutuskan membeli dan mencoba yang bubble. 

Beginilah bentuknya:
Etude House Baking Powder Bubble Cleansing Moist
Etude House Baking Powder Bubble Cleansing Moist
Etude House Baking Powder Bubble Cleansing Moist
(ini isinya, berupa cairan encer seperti air biasa, tapi dia cukup wangi)
Etude House Baking Powder Bubble Cleansing Moist
(dilengkapi dengan pump)
Etude House Baking Powder Bubble Cleansing Moist
(walaupun bentuk isinya cair, ketika di pencet keluar hasilnya adalah bentuk bubble seperti digambar)
Etude House Baking Powder Bubble Cleansing Moist
(setelah diusap-usap)

Awal ketika aku baru pakai bubble cleansing ini, aku cuci muka sampai 5x karena ga yakin mukaku bersih. hahhaha... Habis cuci muka, rasanya muka jadi lembab banget ^^
Wanginya juga enak banget, agak-agak bau lemon gitu. Wajah juga ga kesat.

Setelah kupakai beberapa lama, aku uda terbiasa pakai bubble cleansing ini dan rasanya enak juga. Perasaan tuh senang aja karena ini adalah hal baru menggunakan sabun cuci muka bentuk bubble hehe..
Tapi sayangnya, isinya lumayan dikit dan cepat banget habisnya! :(

Gambar dibawah ini adalah perbandingan antara bubble cleansing moist dan cleansing foamnya (bentuk mini).
Etude House Baking Powder Bubble Cleansing Moist VS Cleansing Foam Moist

Aku sendiri lebih suka yang cleansing foam moist (gambar sebelah kanan) karena lebih enak aja pakainya, dan yang jelas sih ga cepet habis ;p

~*~ Yuk dilihat reviewku tentang Etude House Baking Powder Cleansing Foam Moist ~*~

~*~ Pro ~*~
~ melembabkan banget
~ wanginya segar dan enak
~ cukup bersih
~ efek menyenangkan karena mencoba sabun cuci bentuk bubble

~*~ Cons ~*~
~ cepat banget habisnya T.T
~ lumayan mahal 
~ isinya dikit

~*~ Overall Rating ~*~
4.5/5 Overall sih i like it lah

~*~ Repurchase ? ~*~
Umm... i prefer repurchase the cleansing foam moist

Minggu, 16 Desember 2012

The History of Whoo Seol Whitening Mini Set Isi 5pc Review

Hello..hello........ Setelah mereview The History of Whoo Seol Whitening Mini set (isi 4pc), kali ini aku akan mereview The History of Whoo seol Whitening Mini Set isi 5pc.
Set ini mirip dengan set isi 4pc, bedanya di 5 pc ini tidak ada Ja Saeng Essence. Tapi dilengkapi dengan Seol Brightening Cleansing Foam dan Seol Whitening Cream.
Jadi, perbedaannya adalah sebagai berikut:
The History of Whoo Seol Whitening Mini Set isi 4pc

The History of Whoo Seol Whitening Mini Set isi 5pc
The History of Whoo Seol Whitening Mini Set
The History of Whoo Seol Whitening Mini Set isi 5pc ini terdiri dari: 
~ The History of Whoo Seol Brightening Cleansing Foam 13ml
~ The History of Whoo Seol Skin Balancer 20ml
~ The History of Whoo Seol Whitening Lotion 20ml
~ The History of Whoo Seol Whitening Whitening Intensive 4ml
~ The History of Whoo Seol Whitening Whitening Cream 4ml

Cara pemakaian / urutan The History of Whoo Seol Whitening Mini Set isi 5pc ini adalah:
1. The History of Whoo Seol Whitening Brightening Cleansing Foam
Bersihkan / cuci wajah dengan cleansing foam ini. Berguna untuk memutihkan kulit, mengecilkan pori-pori, membersihkan seluruh kotoran diwajah, menghaluskan kulit, dan membersihkan minyak berlebih diwajah, membuat wajah jadi kesat
2. The History of Whoo Seol Skin Balancer
Gunakan setelah mencuci wajah dengan cleansing foam
3. The History of Whoo Seol Whitening Whitening Intensive
Whitening Intensive digunakan setelah menggunakan skin balancer, membuat wajah jadi sangat halusss dan kenyal. 
4.The History of Whoo Seol Whitening Lotion
Lotion disini artinya sama dengan emulsion. Digunakan setelah menggunakan whitening intensive. Setelah menggunakannya, wajah jadi putih, halus, dan lebih kenyal. 
5. The History of Whoo Seol Whitening Cream
Ini adalah cream untuk memutihkan wajah, digunakan setelah menggunakan lotion.
The History of Whoo Seol Whitening Series
The History of Whoo Seol Whitening Series
The History of Whoo Seol Brightening Cleansing Foam
The History of Whoo Seol Brightening Cleansing Foam

The History of Whoo Seol Brightening Cleansing Foam

The History of Whoo Seol Brightening Cleansing Foam

Sebelum The History of Whoo Seol Brightening Cleansing Foam
(pori-pori cukup terlihat)
Setelah The History of Whoo Seol Brightening Cleansing Foam
(wajah jadi halus, lebih putih, pori-pori mengecil! Hasilnya beda oke banget kan? ^^)
Setelah mencuci wajah dengan cleansing foam, saatnya pakai skin balancer
Setelah skin balancer, pakai whitening intensive
Setelah whitening intensive, pakai whitening lotion
The History of Whoo Seol Whitening Cream
The History of Whoo Seol Whitening Cream (ditangan sebelah kanan)

~*~ Pro ~*~
~ efek memutihkan kulitnya benar-benar kerasa
~ menghaluskan kulit
~ melembabkan kulit
~ membuat wajah jadi kenyal
~ mengecilkan pori-pori
~ aku rasa bisa mengurangi jerawat or bekas jerawat serta spot or flek-flek hitam diwajah (berhubung aku ga punya jerawat or flek hitam, jadi aku ga tau)
~ dapet pouch elegan hehe (bisa dibuat taruh kosmetik kayak eyeliner, lipstick, dll)

~*~ Cons ~*~
~ cukup mahal (beauty is expensive >.<)

~*~ Overall Rating ~*~
5/5 Outstanding! Love it so much! 

~*~ Repurchase? ~*~
Of Course YES!! ^^

*Baca review baru History of Whoo Gift Set 5 pcs disini, lebih lengkap dan jelas ^^

Note: Hi Sista, Uda ada ready nya harga 375,000 IDR/Set. Yang mau kirim sms atau whatsapp ke 085211112425 atau bbm ke 228F827F. Thank you!

Yuk cek barang ready stock (termasuk premium skincare: whoo, sulwhasoo, o hui dan hera), termasuk juga sample sachet history of whoo seol whitening.